indiebanyumas.com – Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Pranowo-Mahfud MD mengumumkan sosok baru yang akan mengisi sebagai Deputi pada TPN.
Hal itu dipaparkan langsung oleh Ketua TPN Ganjar-Mahfud Arsjad Rasjid usai menggelar rapat rutin TPN di Gedung TPN, kawasan MNC Centre, Menteng, Jakarta Pusat pada Rabu (25/10/2023).
Deputi pertama yang diumumkan ialah Deputi Komunikasi 360. Adapun sosok yang ditunjuk ialah Jurnalis Senior Prabu Revolusi.
“Prabu revolusi, yang juga akan menangani sekali lagi adalah sebagai Deputi komunikasi 360 daripada TPN Ganjar Pranowo,” kata Arsjad Rasjid di Gedung TPN, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (25/10/2023).
Sementara posisi Deputi Hukum TPN akan diisi oleh Todung Mulya Lubis. Todung dikenal sebagai pengacara bisnis ternama di Indonesia, ia juga pernah menjabat sebagai Duta Besar Indonesia untuk Norwegia.
“Todung Mulya Lubis akan menjadi bagian dari sebagai Deputi Hukum yang ada di TPN,” ungkapnya.
Arsjad Rasjid juga memperkenalkan sosok baru yaitu Denon Prawiraatmadja. Denon akan menjadi Deputi Operasi 247 TPN.
“Jadi kalau 247 itu 24 jam selama 7 hari, All the Time Jadi enggak boleh tidur itu istilahnya,” tutupnya. (jahud)