PURWOKERTO – Wajah Baturraden akan diubah. Agar lebih wah. Itu disampaikan oleh Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Kabupaten Banyumas Purwadi Santoso.
Baturraden sendiri jadi salah satu lokasi, yang akan dikembangkan menggunakan dana pinjaman Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN). Perubahan wajah Baturraden, ia harapkan bisa mendongkrak pendapatan.
“Wajah Baturraden akan diubah, terutama di Baturraden yang di arah tengah,” katanya.
Ada beberapa sentuhan yang ia sebut, akan jadi warna baru di Baturraden. Salah satunya adalah akan dibangun pintu gerbang. Soal lokasinya dimana masih akan dibahas.
“Ini soal wajah saja, bisa ditaruh dimana saja. Nanti dicari tempat yang sesuai,” tuturnya.
Untuk pengembangan Baturraden ia jelaskan, dianggarkan sebesar Rp 55 miliar. Itu digunakan untuk membangun taman botani, dan pengembangan eks Indraprana yang meliputi parkir, serta pusat kuliner dan UKM.
“Untuk Baturraden dua paket pembangunan sudah dipastikan,” ucapnya. Pertimbangan Baturraden jadi lokasi yang dipilih untuk dikembangkan adalah, Baturraden sudah jadi salah satu sumber pendapatan daerah yang telah mapan. Artinya pendapatan setiap tahun bisa dihitung dengan pasti.
“Mudah menghitung return tinggal di push saja. Setelah wajah diubah pendapatan mestinya naik diatas 100%,” pungkasnya. (aam)