
Banyumas, indiebanyumas.id – Partai Keadilan Sejahtera (PKS) akan terus berkomitmen membela kepentingan rakyat serta menjaga ruh kesetiaan terhadap NKRI. Demikian disampaikan Ketua Fraksi PKS Banyumas Setya Arinugroho,A.Md saat membuka Rapat Kerja Daerah (Rakerda) Tahun 2021, Minggu (11/4/2021).
“Sosialisasi program kerja yang dihasilkan pada musyawarah daerah pada kesempatan ini, semoga menjadi ruh perjuangan bahwa PKS komitmen dengan NKRI, bahwa PKS komitmen melayani dan membela rakyat,” tegas Kang Ari, sapaan akrab pria kelahiran Desa Karang Tengah, Cilongok ini.
Rakerda DPD PKS Banyumas ini sekaligus menjadi rangkaian kegiatan milad PKS yang ke-23 tahun. Mengemban tema Rapat Kerja Nasional yakni “Terus Melayani dan Membela Rakyat”, Kang Ari juga kembali mengingatkan seluruh kader partai tentang memaksimalkan sosialisasi program kerja yang dapat meningkatkan upaya pemenangan PKS pada pemilihan umum 2024.
“Mari kita bersama-sama bekerja keras demi tercapainya tujuan untuk kemenangan 2024,” kata Kang Ari yang juga Ketua DPD PKS Banyumas ini.

Ari yang duduk di Komisi III DPRD Banyumas ini menambahakan, pada usia ke-23 tahun, PKS diharapkan terus mampu memberikan kontribusi nyata, menjadi satu guidance, menghadirkan perubahan dan perkembangan yang luar biasa dalam kehidupan bermasyarakat khususnya di wilayah Banyumas dan sekitarnya.
Puncak acara rakerda diisi dengan Monolog dari Budayawan Banyumas asal Limpakuwus Bapak Sugiyanto, dan Studium General mengusung tema ‘Tantangan Pemilu di Tengah Oligarki’. Agenda Rakerda juga menghadirkan Ketua KPUD Banyumas Imam Arif Setiadi,M.Si dan Dosen UMP Pakar Demokrasi dan HAM, Sosiokultur Banyumas, Doktor Elly Hasan Sadeli,M.Pd.
“PKS, sebuah partai yang komunitas atau kelompoknya sudah berdiri. Saya menjamin PKS relatif lebih kuat dibanding partai yang sudah lama sekarang,” kata Doktor Sadeli menyampaikan apreasiasinya untuk PKS.
Selain tamu undangan tadi, hadir juga Ketua Bidang Pembinaan Daerah Jateng 8 DPW PKS Jateng, Saefullah, Ketua Majelis Pertimbangan Daerah PKS Kab Banyumas, Eko Sugiatno dan jajarannya. Ada juga Ketua Dewan Etik Daerah PKS Kab Banyumas, Samidja, dan seluruh anggota Fraksi DPRD Banyumas.
Rapat Kerja Daerah dilaksanakan dengan menetapi protokol kesehatan secara ketat di masa pandemi.
(Angga Saputra)