INDIE BANYUMAS
  • BERANDA
  • NASIONAL
  • HUKUM
  • POLITIK
  • EKONOMI
  • DUNIA
  • BANYUMAS RAYA
  • LAINNYA
    • CATATAN REDAKSI
Tidak ada hasil
Lihat semua hasil
INDIE BANYUMAS
Tidak ada hasil
Lihat semua hasil
INDIE BANYUMAS

Awasi Pengadaan Logistik, Bawaslu Banyumas Temukan Ketidaksesuaian Warna pada Surat Suara

Awasi Pengadaan Logistik, Bawaslu Banyumas Temukan Ketidaksesuaian Warna pada Surat Suara

Pengawasan pengadaan logistik surat suara di CV Arya Duta Bogor oleh Bawaslu Banyumas, Kamis (10/10/2024). (Dok. Bawaslu Banyumas)

Jumat, 11 Oktober 2024

FOKUS – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Banyumas melaksanakan pengawasan pengadaan logistik surat suara di CV Arya Duta Bogor, Kamis (10/10/2024).

Berdasarkan hasil pengawasan Bawaslu Banyumas, ketika proses cetak atau produksi bagian depan, yaitu gambar paslon dan logo KPU dan Pemda, ditemukan ketidaksesuaian warna sebagaimana warna pada master.

Seperti misalnya gambar Paslon ketika proses cetak tampak lebih gelap, warna pada logo Pemda yang seharusnya kuning juga tampak orange.

Bawaslu meminta agar diupayakan penyesuaian warna sehingga bisa sama dengan warna sesuai dengan masternya.

“Artinya tetap tidak bisa mendekati, karena ketika berusaha memperbaiki satu bagian ternyata bisa mempengaruhi warna yang lain, sehingga ketika Bawaslu dimintakan pendapatnya, Bawaslu mengikuti kesepakatan awal sesuai yang tertuang dalam Berita Acara,” kata Kordiv SDMO Diklat sebagai PIC Pengawasan Logistik Bawaslu Banyumas, Amin Latif.

Dia mengatakan, agenda pengawasan yang dilakukan Bawaslu Banyumas meliputi pemantauan pencetakan surat suara dengan menyesuaikan pada master surat suara yang telah disepakati Liaison Officer (LO) naradamping Pasangan Calon.

“Pada prinsipnya Bawaslu mengikuti hasil kesepakatan master file surat suara yg telah tertuang di berita acara, jadi ketika telah dilakukan berbagai upaya agar warna bisa sama dengan yang ada di master file surat suara, disepakati pada komposisi warna yang seimbang,” ujar Amin. (Angga Saputra)

ShareTweetKirimkan
Sebelumnya

Bawaslu Banyumas Gelar Sosialisasi Pengawasan Pilkada Melalui Gelar Budaya

Selanjutnya

Bayar Zakat Melalui Baznas, ini Pesan Pj Bupati Banyumas

Selanjutnya
Bayar Zakat Melalui Baznas, ini Pesan Pj Bupati Banyumas

Bayar Zakat Melalui Baznas, ini Pesan Pj Bupati Banyumas

Tim Sepak Bola Korwilcam Purwokerto Timur Boyong Piala Kadindik Banyumas

Tim Sepak Bola Korwilcam Purwokerto Timur Boyong Piala Kadindik Banyumas

Tentang Kami / Redaksi
Pedoman Media Siber / Independensi & Donasi

© 2021 indiebanyumas.com

Tentang Kami / Redaksi / Pedoman Media Siber / Independensi & Donasi

© 2021 indiebanyumas.com
Tidak ada hasil
Lihat semua hasil
  • BERANDA
  • NASIONAL
  • HUKUM
  • POLITIK
  • EKONOMI
  • DUNIA
  • BANYUMAS RAYA
  • LAINNYA
    • CATATAN REDAKSI

© 2021 indiebanyumas.com