INDIE BANYUMAS
  • Beranda
  • NASIONAL
  • HUKUM
  • POLITIK
  • EKONOMI
  • DUNIA
  • BANYUMAS RAYA
  • LAINNYA
    • CATATAN REDAKSI
Tidak ada hasil
Lihat semua hasil
INDIE BANYUMAS
  • Beranda
  • NASIONAL
  • HUKUM
  • POLITIK
  • EKONOMI
  • DUNIA
  • BANYUMAS RAYA
  • LAINNYA
    • CATATAN REDAKSI
Tidak ada hasil
Lihat semua hasil
INDIE BANYUMAS

Pemuda dan Kemajuan

Gus Yaqut

Kamis, 2 November 2023

Peringatan Hari Sumpah Pemuda 2023 mengusung tema Bersama Memajukan Bangsa. Tema ini sangat tepat. Dibalut semangat kebersamaan, pemuda dan kemajuan memang sangat lekat.

Saya yakin, Sumpah Pemuda 28 Oktober 1928 juga dilandasi dengan semangat meraih kemajuan. Dalam konteks masa penjajahan saat itu, kemajuan yang dicitakan adalah kemerdekaan dan kuncinya ada persatuan.

Pemuda Indonesia saat itu bersumpah:
1) mengaku bertumpah darah yang satu, tanah air Indonesia; 2) mengaku berbangsa yang satu, bangsa Indonesia; 3) menjunjung bahasa persatuan, bahasa Indonesia.

Penegasan yang sangat substantif tentang pentingnya persatuan untuk meraih kemerdekaan. Wajar, jika momen itu dikenal dengan Periode Penegas, yaitu masa ditegaskannya semangat kebangsaan Indonesia dalam meraih kemerdekaan.

Terbukti, Sumpah Pemuda membuka mata warga bangsa lintas usia. Pemuda menginspirasi tetua, raja, sultan, guru bangsa, nelayan, petani, tauke, tokoh agama, dan yang lainnya, akan pentingnya persatuan untuk meraih kemerdekaan, dan tentu juga kemajuan.

Sumpah pemuda melempangkan jalan bangsa untuk mengusir penjajah. Sejarah mencatat, pahlawan proklamasi didominasi para tokoh muda. Untuk sekadar menyebut nama, di sana ada Soekarno (1901), Mohammad Hatta (1902), Ahmad Subardjo (1897), Fatmawati, Soekarni (1916), Sayuti Melik, Latif Hendraningrat, dan Laksamana Maeda.

Dari semangat proklamasi 17 Agustus 1945, pemuda Indonesia merajut asa untuk terus mengisi kemerdekaan dan memajukan bangsa. Dinamika zaman mengiringi perjalanan negeri ini di sepanjang 78 tahun kemerdekaan. Garba ibu pertiwi telah melahirkan banyak anak negeri, pemuda Indonesia yang menjadi tokoh dan pahlawan bangsa sesuai semangat zamannya.

Ikhtiar memajukan bangsa harus terus berjalan dalam semangat kebersamaan. Ki Hadjar Dewantara mengajarkan kita semboyan:

Ing ngarso sung tuladha
Ing madya mangun karso
Tut wuri handayani

Para orang tua perlu memberi teladan, dorongan, dan bimbingan, agar bakat, ide, gagasan, kreativitas pemuda terarahkan dan teroptimalkan bagi kemajuan bangsa.

Selamat memperingati Hari Sumpah Pemuda, 28 Oktober 2023. Mari bersama memajukan bangsa!

ShareTweetKirimkan
Sebelumnya

Presiden Jokowi “Groundbreaking” Komplek Bank Indonesia di IKN

Selanjutnya

Politisi PDIP Ajak Masyarakat Awasi Kepala Daerah yang Ditunjuk Jokowi, Dikhawatirkan Tidak Netral

Selanjutnya

Politisi PDIP Ajak Masyarakat Awasi Kepala Daerah yang Ditunjuk Jokowi, Dikhawatirkan Tidak Netral

Pasca Peristiwa The Geong, Dinporabudpar Tutup Sementara Dua Wahana Wisata

Tentang Kami / Redaksi
Pedoman Media Siber / Independensi & Donasi

© 2021 indiebanyumas.com

Tentang Kami / Redaksi / Pedoman Media Siber / Independensi & Donasi

© 2021 indiebanyumas.com
Tidak ada hasil
Lihat semua hasil
  • Beranda
  • NASIONAL
  • HUKUM
  • POLITIK
  • EKONOMI
  • DUNIA
  • BANYUMAS RAYA
  • LAINNYA
    • CATATAN REDAKSI

© 2021 indiebanyumas.com