Purwokerto – Memasuki H-3, Senin ( 10/5/2021 ), suasana di kawasan Pasar Manis Purwokerto, Banyumas terpantau ramai. Peningkatan terjadi sejak seminggu yang lalu. Hal ini dibuktikan dengan meningkatnya jumlah kendaraan parkir di Pasar Manis. Adi Sedayu ( 27 ), selaku tukang parkir Pasar Manis membenarkan sudah terjadi lonjakan pengunjung, meski ramai para pengunjung tetap sesuai protokol kesehatan.
“ Alhamdulillah, dibanding sepekan sebelumnya ya, ini sudah ada lonjakan kira kira mungkin 30 persen terutama dari pagi pukul 07.00 WIB sampai pukul 13.00 WIB “ ungkap Adi.
Seiring dengan meningkatnya pengunjung di Pasar Manis Purwokerto, Tim Kriya Bhakti Lebaran-KBL Shaka Bhayangkara Polresta Banyumas pun di terjunkan untuk membagikan masker kepada pengunjung yang tidak menggunakan masker dan membantu arus lalu lintas sekitar Pasar Manis.
Terpisah Kamila( 18 ) , selaku Kepala Jaga KBL Pasar Manis 2021 mengatakan untuk tahun ini, lebih mengutamakan kegiatan bakti sosial dan terjun langsung ke lapangan .
“ Ternyata masih banyak pengunjung pasar yang tidak memakai masker dengan alasan lupa . Kan bahaya ini disaat seperti ini kami tegas tidak boleh memasuki pasar tanpa protokol kesehatan “ kata Kamila .
Dari pantauan RRI, meski meningkat jumlah pengunjung,namun kemacetan tak terjadi . Semua kendaraan sudah diatur petugas parker untuk roda dua dan roda empat terpisah . ( ARI )