INDIE BANYUMAS
  • BERANDA
  • NASIONAL
  • HUKUM
  • POLITIK
  • EKONOMI
  • DUNIA
  • BANYUMAS RAYA
  • LAINNYA
    • CATATAN REDAKSI
Tidak ada hasil
Lihat semua hasil
INDIE BANYUMAS
Tidak ada hasil
Lihat semua hasil
INDIE BANYUMAS

Bupati Sadewo Resmi Buka Latsar CPNS Banyumas: ASN Dituntut Siap Melayani dan Merekatkan Bangsa

Bupati Sadewo Resmi Buka Latsar CPNS Banyumas: ASN Dituntut Siap Melayani dan Merekatkan Bangsa

Bupati Banyumas, Sadewo Tri Lastiono, secara resmi membuka kegiatan Latsar di Pendopo Wakil Bupati Banyumas, Kamis (4/9/2025). Foto : Humas Forkompim

Kamis, 4 September 2025

BANYUMAS – Pemerintah Kabupaten Banyumas menegaskan komitmennya dalam membentuk aparatur sipil negara (ASN) yang profesional, berintegritas, dan berorientasi pada pelayanan publik melalui Pelatihan Dasar (Latsar) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Angkatan 81 dan 82 Tahun 2025.

Kegiatan Latsar dibuka secara resmi oleh Bupati Banyumas, Sadewo Tri Lastiono, pada Kamis (4/9/2025) di Pendopo Wakil Bupati Banyumas. Dalam seremoni pembukaan, Bupati Sadewo menyematkan tanda peserta secara simbolis sebagai penanda dimulainya pelatihan.

Dalam sambutannya, Sadewo menekankan bahwa Latsar bukan sekadar tahapan administratif, melainkan proses pembentukan karakter, integritas, dan kompetensi dasar sebagai pelayan masyarakat.

“Latsar ini bukan hanya formalitas. Saya harap seluruh peserta mengikuti dengan sungguh-sungguh, disiplin, dan menjadikan setiap materi sebagai bekal dalam menjalankan tugas ke depan,” ujarnya.

Ia juga mengingatkan bahwa menjadi ASN berarti siap mengabdi, menjaga netralitas, serta berperan aktif dalam memperkuat nilai-nilai kebangsaan dan menjaga kondusivitas wilayah.

“ASN adalah pelayan masyarakat sekaligus perekat bangsa. Pegang teguh etika, netralitas, dan bijaklah dalam menyikapi dinamika sosial,” tegasnya.

Sadewo menambahkan bahwa Banyumas membutuhkan ASN yang tidak hanya unggul secara akademis, tetapi juga memiliki empati sosial dan mampu menjaga keharmonisan di tengah masyarakat.

Pelatihan ini diikuti oleh 72 CPNS dari berbagai instansi di lingkungan Pemkab Banyumas, terdiri dari 40 peserta Angkatan 81 dan 32 peserta Angkatan 82. Kegiatan akan berlangsung selama beberapa minggu dengan metode blended learning, memadukan pembelajaran klasikal dan daring.

Kepala BKPSDM Banyumas, Eko Prijanto, menjelaskan bahwa pelatihan Angkatan 81 dimulai pada 25 Agustus hingga 27 November 2025, sementara Angkatan 82 berlangsung dari 4 September hingga 9 Desember 2025.

“Pembelajaran dilaksanakan secara blended, menggabungkan metode klasikal dan virtual untuk memastikan efektivitas dan fleksibilitas pelatihan,” jelas Eko. (Angga Saputra)

ShareTweetKirimkan
Sebelumnya

Warga Banyumas Keluhkan Tambang Pasir Ilegal di Sungai Serayu

Selanjutnya

Sejumlah Nama Kader PDI-P Siap Nahkodai Banteng Banyumas, Siapa Saja?

Selanjutnya
Sejumlah Nama Kader PDI-P Siap Nahkodai Banteng Banyumas, Siapa Saja?

Sejumlah Nama Kader PDI-P Siap Nahkodai Banteng Banyumas, Siapa Saja?

Lantik 40 Pejabat, Bupati Banyumas Minta Jajarannya Lebih Bijak di Era Keterbukaan Informasi

Lantik 40 Pejabat, Bupati Banyumas Minta Jajarannya Lebih Bijak di Era Keterbukaan Informasi

Tentang Kami / Redaksi
Pedoman Media Siber / Independensi & Donasi

© 2021 indiebanyumas.com

Tentang Kami / Redaksi / Pedoman Media Siber / Independensi & Donasi

© 2021 indiebanyumas.com
Tidak ada hasil
Lihat semua hasil
  • BERANDA
  • NASIONAL
  • HUKUM
  • POLITIK
  • EKONOMI
  • DUNIA
  • BANYUMAS RAYA
  • LAINNYA
    • CATATAN REDAKSI

© 2021 indiebanyumas.com