BANYUMAS – Kontingen panahan Kabupaten Banyumas berhasil meraih 2 medali emas dan 1 medali perunggu pada Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) SMA Tahun 2025 Tingkat Jawa Tengah. Cabang olahraga panahan ini digelar di Lapangan Prof. Dumadi Universitas Semarang pada 17-19 Juni 2025.
Banyumas mengirimkan 5 atlet terbaiknya, yaitu Fayola Jingga Naeva Maheswari, Zildzian Evan Pratama, Nafisa Firly Amalia, Fatih Adila Briliantza, dan Juwita Safitri.
Pelatih Cabang Olahraga Panahan Banyumas, Yoga Prasetya Giri Saputra, menjelaskan bahwa timnya turun di 5 dari 6 kelas yang dipertandingkan.
Para atlet yang berlaga adalah Fayola Jingga Naeva Maheswari (kelas Recurve Putri), Fatih Adila Briliantza (kelas Compound Putra), Nafisa Firly Amalia (kelas Compound Putri), Zildzian Evan Pratama (kelas Nasional Putra), dan Juwita Safitri (kelas Nasional Putri).
“Alhamdulillah, Banyumas di Popda Jateng 2025 cabang olahraga panahan meraih total 2 emas dan 1 perunggu,” kata Yoga pada Kamis, 19 Juni 2025.
Medali-medali tersebut diraih oleh:
– Fayola Jingga Naeva Maheswari, pelajar SMA Negeri 3 Purwokerto, berhasil meraih medali emas di kelas Recurve Putri. Pada babak final, Fayola mengalahkan Khafidha Al Muzayyanah dari Kabupaten Cilacap yang harus puas dengan medali perak. Sementara medali perunggu di kelas ini diraih oleh Afiqabita Anjarin dari Kota Semarang.
– Zildzian Evan Pratama, pelajar SMA Negeri 2 Purwokerto, juga meraih medali emas dari kelas Nasional Putra. Zildzian berhasil mengalahkan Syafiq O’ney dari Kabupaten Jepara di babak final. Medali perunggu di kelas ini diraih oleh Hari Suwasono Akbar dari Kabupaten Kendal.
– Nafisa Firly Amalia, pelajar SMA Negeri 2 Purwokerto, meraih medali perunggu di kelas Compound Putri setelah berhasil mengalahkan Novia Pramesthi Rahma Dewi dari Kabupaten Semarang pada perebutan juara 3.
Medali emas kelas Compound Putri diraih oleh Luthfia Laili Majidah dari Kota Surakarta, dan medali perak diraih oleh Lintang Arsyanti Rakhmadani dari Kabupaten Klaten.
Yoga berharap keberhasilan meraih emas ini akan memotivasi atlet untuk terus berlatih, sebagai persiapan mengikuti Popnas mendatang. (Angga Saputra)


