BANYUMAS – Memperingati hari jadi ke-4, Sekolah Sepak Bola (SSB) Mitra Persada Cilongok menggelar Festival Sepak Bola Usia Dini Kelompok Usia 12 Tahun (KU-12), pada Minggu (18/5/2025) di Lapangan Desa Cilongok. Ajang ini diikuti oleh 12 tim dari berbagai desa di wilayah Kecamatan Cilongok.
Pembina SSB Mitra Persada, Danan Setianto, SE, mengatakan bahwa festival ini bertujuan untuk menumbuhkan semangat kompetitif di kalangan pemain usia belasan tahun, baik dari desa yang telah memiliki SSB maupun yang belum.
“Agar para pemain, klub, maupun tim sepak bola dari desa yang belum memiliki SSB tetap termotivasi dan terus berkembang,” ujar Danan.
Ia juga berharap kegiatan ini dapat menjadi agenda tahunan sebagai wadah pembinaan usia dini dan ajang silaturahmi antar desa melalui olahraga sepak bola.
“Semoga bisa rutin diselenggarakan, karena ini sangat penting untuk memperkuat pembinaan pemain usia dini di setiap desa,” tambah Danan yang juga dikenal sebagai mantan kiper utama Persibas di era 1990-an.

Adapun tim-tim yang ambil bagian dalam festival ini adalah: tuan rumah SSB Mitra Persada Cilongok, ATM Pageraji, Rindang Cikidang, Kortika Karanglo, HW Pejogol, Begundal Sokawera, Tunas Jaya Panusupan, Bermuda Kalisari, Perseka Kasegeran, Gempar Pernasidi, Bina Muda Batuanten, dan Tomas Sudimara. (Angga Saputra)